Pengertian Qurban
Kurang dari satu bulan lagi, umat islam di seluruh dunia akan merayakan ‘hari raya kedua’ terbesar selain Idul Fitri yang telah kita lalui. Idul Adha yang jatuh pada 10 Dzulhijjah setiap tahunnya dan pada tahun 2018 ini akan jatuh pada tanggal 21 Agustus 2018 pastinya memiliki kenangan tersendiri yang sulit untuk Anda lupakan, mungkin di waktu kecil. Apa sebenarnya makna dari hari raya qurban ? Lalu, apa maksud dari kata Qurban apabila ditinjau dari bahasa ? Berikut Madani Aqiqah akan memaparkannya pengertian qurban secara lengkap menurut bahasa dan istilah.
Qurban, identik dengan kisah Nabi Ibrahim dan anaknya Nabi Ismail ‘Alaihisallam. Dari Kisah dua utusan Allah ini, ada makna qurban yang kita gali, salah satunya adalah makna tentang keikhlasan dan ketundukan pada perintah Allah Ta’ala. Qurban (kurban) adalah hewan tertentu yang disembelih bagi manusia untuk menjadi lebih dekat dengan kasih sayang Allah. Dalam fiqh qurban disebut “udhiyya” yang berarti hewan yang disembelih saat Idul Adha. Kami menyebutnya “qurban”. Menyembelih binatang disebut “tadhiyya” yang berarti menyembelih hewan khusus pada waktu tertentu dengan niat ibadah dan ketaatan. Ini juga dapat disebut “zabh” dan “Nahr”
Selain ibadah yang mendekatkan diri kepada sang pencipta, Allah Subhanahu Wata’ala. Ibadah qurban juga memiliki faktor hablumminannas yakni memberikan kebermanfaatan bagi lingkungan sekitar. Qurban adalah ibadah yang mendekatkan diri kepadaNya dan disisi lain membantu masyarakat yang kurang mampu untuk merasakan lezatnya daging qurban yang jarang disantap dalam keseharian.
Salah satu makna yang paling dalam dari ibadah qurban adalah sebagai bentuk penghambaan kepada Allah Subhanahu wata’ala dengan membahagiakan sesama. Qurban adalah bentuk keshalehan sosial dimana pequrban akan merasakan indahnya berbagi bagi sekitar. Hal ini tak lepas dari arti kata qurban tersendiri dimana berarti ‘mendekat’. Qurban akan mendekatkan secara emosional bagi si kaya atau si miskin dengan sama-sama merasakan santapan qurban di hari raya idul adha.
Bagi masyarakat yang ingin ber’Qurban khususnya masyarakat tasikmalaya, kini bisa dengan mudah mendapatkan kambing atau domba untuk ber’qurban. Kambing dan domba yang sudah memenuhi syarat ketentuan islam. cara pemesanan bisa hubungi Madani Aqiqah melalui no. 08211-97-99909 atau datang langsung ke kantor sambil melihat langsung kambing dan domba yang beralamat di Jl. Depok Purbaratu Kota Tasikmalaya.
Tinggalkan Balasan